Wakilrakyat.co, GORONTALO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo Fikram A.Z Salilama menyambut baik kedatangan dua mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi (ILKOM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Sospol) Universitas Ichsan Gorontalo.
Fikram mengatakan, tujuan dua mahasiswa datang untuk menemui dirinya tidak lain adalah memenuhi kebutuhan tugas mata kuliah yang diberikan oleh Dosen mereka.
“ Mereka datang untuk mewawancarai saya , mempertanyakan apa-apa saja program DPRD Provinsi Gorontalo yang sudah terlaksana, “ Kata Fikram. Senin, 20/05/24.
“ Sebagai Anggota DPRD tentunya harus dipahami dulu, tugas dan fungsi Anggota DPRD Provinsi Gorontalo. Pertama membentuk peraturan bersama kepala Daerah, kedua memberikan persetujuan rancangan peraturan Daerah mengenai APBD kemudian terakhir adalah mengawasi pelaksanaan peraturan Daerah dan APBD, “ Ujar Ketua Fraksi Golkar DPRD Provinsi Gorontalo itu.
Fikram mengatakan, program-program yang kemudian dilaksanakan Oleh Eksekutif atau Kepala Daerah tentunya tidak serta semuanya jalan.
“ Semua tergantung Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), apabila mencukupi maka semua program pasti jalan. Hanya saja, ada program-program yang kemudian dianggap menjadi prioritas, “ Ucap Fikram Politisi Senior Golkar itu.
“ Pada prinsip kita sebagai wakil rakyat, tentunya program-program yang bersentuhan dengan masyarakat yang kita akan prioritaskan, “ Jelas Fikram Mantan Ketua DPRD Kota Gorontalo.
Lebih lanjut, Fikram pun menambahkan jika tugas Anggota DPRD membuat satu peraturan dan akan disepakati, ada Peraturan Daerah (Perda) minuman keras (Miras) yang kemudian kami Anggota DPRD Provinsi Gorontalo selalu menyuarakan di rapat Paripurna.
“ Persoalan Peraturan Daerah (Perda) minuman keras (Miras) kami usulkan diganti dengan dengan melarang peredarannya. Sebab, kriminalitas yang terjadi khususnya di Kota Gorontalo, pemicunya adalah minuman beralkohol, “ Lanjut Fikram.
“ Belum lagi, Provinsi Gorontalo ini dikenal dengan falsafah serambi Madina, adat yang bersendikan syara, dan syara bersendikan kitabullah. Alhamdulillah berbagai pertimbanhan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pun telah menyetujuinya, “ Pungkas Fikram yang juga Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Gorontalo.
Sementara itu, Fitria Ratu Balgi dan Ferina Bakari mahasiswa semester enam (6) ilmu komunikasi Unisan Gorontalo menyampaikan terimakasih kepada Fikram.
“ Terimakasih atas waktunya pak Fikram , wejangan yang begitu luar biasa kami dapatkan hari ini . Sebelumnya terimakasih atas waktunya, “ Beber Kedua mahasiswa tersebut.