Honorer Dukcapil Boalemo Dirumahkan, Dinas Lain?

Wakilrakyat.co, Boalemo – Saat ini para tenaga honor harus simpul jari menanti nasib apakah akan kembali dipanggil untuk bekerja setelah sebelumnya 18 Tenaga Honor yang ada di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) dirumahkan pada Senin (02/01/2023).

Berdasarkan informasi yang diperoleh wakilrakyat.co dari beberapa sumber, hasil rapat pimpinan Dukcapil menyampaikan para honor akan dirumahkan. Padahal, tak ada secara spesifik perintah untuk melakukan pemberhentian sementara kepada 18 Tenaga Honor tersebut.

Sontak pada hari Senin tersebut para tenaga honor mulai pulang ke rumah masing-masing dengan kekecewaan. Pasalnya, di instansi lain tidak ada pemberhentian sementara tersebut.

Saat dikonfirmasi, Panglima ASN Boalemo Sherman Boalemo menyatakan, bahwa tidak ada tenaga honor yang dirumahkan dilingkungan Pemda Boalemo dan langsung mendapatkan SK.

“Bagi honorer yang tidak bekerja lagi itu yang tidak di SK-kan dan tidak boleh diganti. Bagi honorer yang sudah lulus CPNS dan PPPK tidak akan diganti, itu penegasannya,” tegas Sherman

Ditempat terpisah, saat dikonfirmasi via seluler, Kepala Dinas Dukcapil Boalemo Teguh Jatmika mengatakan, bahwa, para tenaga honorer tidak rumahkan tapi hanya diistirahatkan, dan besok mulai bekerja lagi.

“Jadi mereka tidak dirumahkan, cuma kami istrahatkan. Besok mulai masuk lagi bekerja,” Kata Teguh, (05/01/2023)

Penulis : Ahmad

Rekomendasi Untuk Anda

Wakilrakyat.co,GORONTALO – Ketua LSM JAMAN Gorontalo Frenkymax menyoroti kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) yang diselenggarakan oleh …

Wakilrakyat.co, BONE BOLANGO – Juru Bicara Pemerintah Kabupaten Bone Bolango, Noldi Katili kembali angkat bicara …

Wakilrakyat.co, Boalemo – Tantangan di era digital benar-benar dimanfaatkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Boalemo …

Oleh: WR1 Wakilrakyat.co, Bolmut – Dalam negara hukum, tidak ada satu pun warga negara—apalagi aparat …

Oleh: WR1 Wakilrakyat.co, Bolmut – Dalam negara hukum, tidak ada satu pun warga negara—apalagi aparat …

Wakilrakyat.co, GORONTALO – Pansus pertambangan DPRD Provinsi Gorontalo, menggelar rapat dengar pendapat (RDP) bersama tim …

Leave a Comment

Terpopuler

Archives

Jangan Copas Ya

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.