Wakilrakyat.co , GORONTALO -Asosiasi Aparat Desa Kabupaten Gorontalo, menyambangi Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo. Kamis,05/12/24.
“ Hari ini, Asosiasi aparat Desa menyambangi komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo, tujuan mereka untuk menyampaikan aspirasi terkait gaji penghasilan tetap (Siltab) aparat Desa kurang lebih 3 bulan belum terbayarkan,” Ucap Fadli Poha.
Fadli mengatakan, semua apa yang disampaikan oleh Asosiasi aparat Desa, akan ditindaklanjuti oleh Komisi l DPRD Provinsi Gorontalo.
“ Ini kami akan bicarakan dengan pemerintah Provinsi Gorontalo,” Jelasnya.
“Kurang lebih hampir seluruh aparat Desa yang ada di Kabupaten, belum mendapatkan hak mereka,” Sambungnya.
Terakhir, Fadli menambahkan komisi l DPRD Provinsi Gorontalo akan coba melakukan media dengan pemerintah Kabupaten Gorontalo dan juga Pemerintah Provinsi Gorontalo.
“ Insya Allah, semua ada jalan keluar, dan kami Komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo berharap agar tidak ada lagi hal-hal seperti ini terjadi. Karena biar bagaimanapun mereka bekerja untuk Daerah khususnya Kabupaten Gorontalo,”Pungkasnya.