Wakilrakyat.co ,GORONTALO – Pedagang pasar mobile Risna Mahmud, mengeluhkan ke pasangan Adhan-Indra (AIR), terkait pedagang-pedagang yang menjual di atas trotoar jalan,dilarang oleh petugas Satpol PP.
Kata Risna, para pedagang termasuk dirinya tidak bisa membayar lapak yang ada di pasar sentral, apabila harus berdagang di dalam pasar tersebut.
“ Belum lagi, ada Oknum-oknum yang kemudian ingin mencari keuntungan dalam lapak tersebut,” Kata Risna, pada saat kampanye dialogis tatap muka, bersama Adhan-Indra di Kelurahan Molosipat U,Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo.
Menanggapi hal tersebut, Adhan menyampaikan memang benar ada undang-undang yang mengatur, adanya pelarangan menjual di atas trotoar atau di bahu jalan.
“Akan tetapi, kita juga harus memikirkan rakyat para pedagang juga,karena sumber kehidupan mereka hanyalah berdagang,” Ungkap Adhan.
“ Pedagang ikan tidak akan digeser, tapi Saya akan tertibkan,” Kata Adhan Calon Wali Kota Gorontalo. Minggu,29/09/24.
Oleh karena itu, Adhan mengatakan jika diberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memimpin Kota Gorontalo lagi. Maka Adhan yang juga mantan Wali Kota Gorontalo memastikan 6 bulan setelah dilantik, semua pasar yang ada di Kota Gorontalo, akan menjadi ramai kembali.
“ Insya Allah, jika allah dan rakyat berkehendak Saya pastikan semua pasar di kota Gorontalo dalam waktu 6 bulan akan ramai kembali,” Tegasnya.