Wakilrakyat.co, BONE BOLANGO – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bone Bolango, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, Daerah Pemilihan (Dapil) Bone Bolango Hamzah Idrus, menggelar jalan sehat bersama masyarakat. Minggu, 26/01/25 di GORR Tapa.
“ Jadi, tujuan dari kegiatan ini dam rangka ada 2 momentum di bulan ini yaitu, dalam rangka memperingati Hari Patriotik 23 Januari kemudian dalam rangka memperingati juga HUT Kabupaten Bone Bolango yang ke-22 tahun, “ Ucap Hamzah.
“ Insya Allah kegiatan seperti ini kita akan lakukan setiap tahunya. Namun,lokasinya mungkin akan berpindah, mungkin tahun depan akan dilaksanakan di Suawawa, “ Ujarnya.
Hamzah berharap, kepada pemerintah yang terpilih khususnya di Kabupaten Bone Bolango, agar bisa bekerja sama semua stakeholder. Sehingganya, dampaknya bisa dirasakan oleh masyarakat yang ada di Kabupaten Bone Bolango.
“ Pemilu dan Pilkada sudah selesai, dan pemimpin sudah terpilih. Oleh karena itu, mari kita dukung semua dengan ikhlas, perbedaan kita tinggalkan sekarang kita fokus untuk membangun Bone Bolango lebih baik lagi, “ Katanya
Dalam pantauan media, ada 41 hadiah Doorprize yang disediakan oleh panitia penyelenggara, dengan hadiah utama adalah sepeda listrik.