Wakilrakyat.co, GORONTALO – Suryadi Antule Torang Gas (Satgas) Pemuda Bengawan Solo, mengawal Politisi Muda Suryadi Antule ke komisi pemilihan umum (KPU) Kota Gorontalo, untuk mendaftar diri sebagai salah satu bakal calon legislatif DPRD Kota Gorontalo dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Dalam pantauan media Wakilrakyat.co, Suryadi Antule tiba di KPU Kota Gorontalo pada Kamis, (11/05/23) pukul 15.00 Wita, dengan menggunakan sepeda motor matic NMax hitam dengan nomor kendaraan DM 3456 JO bersama Satgas Pemuda Bengawan dan juga simpatisannya.
“Alhamdulilah hari ini, Saya resmi mendaftarkan diri sebagai salah satu bakal calon legislatif DPRD Kota Gorontalo. Terima juga kepada Tim Satgas Pemuda Bengawan Solo dan juga para pendukung. Tentunya, dengan support mereka ini kemudian menjadi spirit perjuangan kita bersama,”Kata Suryadi.
Suryadi Antule, yang juga Owner dari allya Sedayu Group mengatakan sesuai instruksi dari ketua dewan pimpinan daerah (DPD) Partai PPP bahwa setiap daerah pemilihan (Dapil) harus optimis bisa merebut 3 Kursi.
Diketahui sebelumnya, untuk daerah pemilihan (Dapil) 3 Siputeng, Kota Gorontalo (Singa) memiliki tujuh (7) kursi dan beliau berikhtiar bisa merebut satu kursi tersebut.
” Sesuai instruksi ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai PPP Moh. Rivai Bukusu, kita harus optimis fardhu ain bisa merebut 3 Kursi di daerah pemilihan (Dapil) tiga (3),dan insya allah saya berikhtiar bisa merebut salah satu kursi mengingat ada 7 Kursi di Sipatana Kota Tengah (Singa), “Ujar Suryadi.
Lebih lanjut, Suryadi dalam waktu dekat akan segera membuat konsolidasi, dan juga sosialisasi. Mengingat masyarakat di daerah pemilihannya melekat bahwa Suryadi Antule masih di partai sebelumnya (Nasdem).
” Insya Allah dalam waktu dekat ini, kita akan konsolidasi bersama tim sukses saya atau tim kerja. Kita akan lakukan sosialisasi bahwa saya sudah tidak lagi di partai yang sebelumnya (Nasdem) melainkan sudah di partai yang berlambang Kabah (PPP). Tegasnya (Fai)