Tuk! Suryadi Antule Resmi Dipinang Partai PPP, Begini Harapan Moh. Rivai Bukusu 

Wakilrakyat.co, GORONTALO – Terjawab sudah apa yang menjadi pertanyaan masyarakat khususnya yang di daerah pemilihan Kecamatan Sipatana dan Kecamatan Kota Tengah. Dimana sebelumnya nama Politisi Muda Suryadi menjadi buah bibir perbincangan hangat di kalangan masyarakat, anak muda, hingga tokoh-tokoh agama. Kendaraan (Partai) apa yang akan Suryadi gunakan untuk menuju DPRD Kota Gorontalo.

Politisi Muda Suryadi Antule, resmi dipinang oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada minggu, 23/04/23 atau satu hari setelah lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah. Setelah dikabarkan ada beberapa Partai yang meliriknya. 

Hal itu kemudian dibenarkan oleh ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Gorontalo Partai PPP Moh. Rivai Bukusu, saat menghadiri acara halal bi halal di kediaman rumah pribadi Suryadi Antule. Kamis, 27/04/24. Jlan Irian Liluwo, Kota Gorontalo. 

” Iya benar, Suryadi Antule Resmi bergabung dan menjadi kader partai PPP. Namanya sudah ada di PPP dan berkasnya juga sudah ada,” Tegas Moh. Rivai Bukusu, kepada Media Wakilrakyat.co. 

Lebih lanjut, Moh. Rivai Bukusu mengatakan dirinya merasa bersyukur karena telah diundang secara langsung sekaligus bisa bersilaturahmi dengan masyarakat. 

Ketua DPC Partai PPP Kota Gorontalo Moh. Rivai Bukusu bersama Suryadi Antule dan Masyarakat

” Saya melihat sendiri, luar biasa antusias masyarakat yang hadir. Bahkan saya sempat berdiskusi dengan masyarakat dan keluarga Suryadi Antule langsung menyatakan akan bersatu dan mendukung sosok Suryadi Antule untuk menjadi salah satu bakal calon legislatif DPRD Kota Gorontalo dari partai PPP,” Kata Rivai Bukusu. 

Tentunya,kata Moh. Rivai Bukusu bergabungnya Politisi Muda Suryadi Antule menjadi suasana demokrasi terlihat di Partai PPP.

Oleh karena itu, Moh. Rivai Bukusu menegaskan jika Suryadi Antule benar-benar ingin maju di DPRD Kota Gorontalo, harus meraup suara sebanyak mungkin. 

” Dengan melihat masyarakat yang hadir tadi itu mendakaan beliau orang yang betul-betul berpengaruh. Dan jika dirinya ingin maju di pemilihan legislatif DPRD Kota Gorontalo tahun 2024, justru suara partai PPP akan ketambahan, karena pendukung simpatisan Suryadi Antule sebelumnya tidak memilih partai PPP. Kini dengan kehadiran Politisi Muda tersebut maka suara partai PPP akan ketambahan untuk dapil Sipatana dan Kota Tengah” Ujarnya Rivai. 

Politisi Muda Partai PPP Suryadi Antule, saat menjamu masyarakat yang hadir di acara halal bi halal 

” bergabung Suryadi Antule ke partai PPP, kami berharap bisa menambah target kursi yang ada, jika sebelumnya hanya 2 kursi bisa jadi 3 kursi dan saya Optimis dengan 3 Kursi tersebut,” Ujar Moh. Rivai kembali. 

” Kekuatan partai PPP sekarang beda dengan tahun-tahun yang sebelumnya, karena pada tahun 2024 yang akan datang khusus di dapil Sipatana dan Kota Tengah, ada 7 (Tujuh) Calon Legislatif yang punya kompetensi untuk mendapatkan kursi. Jadi merata kekuatannya, “Kata Moh. Rivai Bukusu 

” Jadi, dari semua Calon yang ada termasuk pak Suryadi Antule, Saya menghimbau kepada beliau ketika melakukan kegiatan-kegiatan sosial sudah bisa menjelaskan dan mensosialisasikan dirinya bahwa sudah menjadi kader PPP dan salah satu bakal calon legislatif DPRD Kota Gorontalo,karena saya yakin dari Calon legislatif yang ada siapa yang paling banyak bekerja pasti akan mendapatkan suara terbanyak” Pungkasnya Moh. Rivai Bukusu. (Fai) 

 

Rekomendasi Untuk Anda

Wakilrakyat.co ,GORONTALO -Lembaga Pelatihan Kerja (LKP) Ray Gorontalo,memperoleh kepercayaan dari Balai Besar Pelatihan Vokasi Dan …

Oleh: Dedykarto Waloni Ansiga (Mahasiswa Program Studi Magister Hukum UNIMA) Media sosial atau medsos adalah …

Oleh : Novalliansyah Abdussamad Gorontalo, 12 Desember 2024 Sampai saat ini, publik masih merasa heran …

Wakilrakyat.co, Olahraga,GORONTALO, – Jelang event Mixed Martial Arts (MMA) Gubernur Cup “Baku Lapas”, puluhan peserta …

Wakilrakyat.co, GORONTALO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, Indriani Dunda kembali menyalurkan …

Leave a Comment

Terpopuler

Archives

Jangan Copas Ya

Adblock Detected

Please support us by disabling your AdBlocker extension from your browsers for our website.