WakilRakyat, GORONTALO – Marhani Usman, Nahkodai Asosiasi Pengusaha Indonesia Provinsi Gorontalo Periode 2023-2028.
Dirinya, Marhani Usman terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) Dewan Pimpinan Provinsi Asosiasi Pengusaha Indonesia Provinsi Gorontalo ke IV. Rabu, 15/02/23 di Hotel Grand Q, Kota Gorontalo
Dalam kesempatan tersebut, Marhani mengatakan akan menjalankan program apa yang sudah dijalankan oleh ketua Apindo sebelumnya.
” sebelumnya, dalam periode sebelumnya program kita sudah berjalan terutama dalam bidang advokasi keanggotaan Apindo,” Ujar Marhani.
Lebih lanjut, Marhani menuturkan kedepannya dalam program jangka pendek yaitu mengenai data base keanggotaan seluruh provinsi Gorontalo.
” Kita harus melakukan data base, karena disitu kita bisa mengadvokasi teman-teman pengusaha yang ada di Provinsi Gorontalo,” Terangnya.
Dikatakan lagi oleh Marhani, untuk kesekretariatan Apindo sudah disiapkan di Hotel Grand Siti.
” Tentunya, hadirnya sekretariat Apindo Provinsi Gorontalo tentu bisa hadir dimana enam kabupaten/kota masing-masing mempunyai sekretariat di daerah,” Ujar Marhani kembali.
” Karena, hampir seluruh daerah potensi usahanya dan kalau kita lihat dari enam kabupaten/kota ini memiliki pertanian, perikanan dan yang lagi hangat dibicarakan itu di pertambangan,” tuturnya.
Marhani, merupakan satu-satunya perempuan yang pertama kali terpilih sebagai ketua Apindo berharap, kepada masyarakat yang bekerja di pertambangan untuk tidak terganggu, misalnya dengan kehadiran investor.
” Seharusnya, investor dan masyarakat bisa saling bersinergitas, “Tukasnya.
Penulis : Fai