Wakilrakyat.co, Olahraga, GORONTALO – Lewat Fun Game Football di akhir tahun 2024, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Gorontalo Fahrudin Salilama, akan meningkatkan program KNPI di tahun 2025.
Hal tersebut, dikatakan langsung oleh Fahrudin Salilama. Jumat, 27/13/24 di Lapangan Mini Soccer TS Gorontalo.
“ Insya Allah, akhir tahun ini akan menjadi evaluasi pengurus KNPI Kota Gorontalo, karena kita baru saja dilantik pada bulan November tahun 2024, maka semua program yang sudha dibahas pada Rakerda pertama, akan dijalankan pada tahun 2025,” Ucap Fahrudin.
Selain itu, kata Fahrudin kegiatan olahraga ini juga,tujuannya untuk, mempererat silaturahmi antara pengurus KNPI Kota Gorontalo.
“ Sebelumnya, kita sudah mengagendakan Family Gantering KNPI Kota Gorontalo. Akan tetapi, bulan desember ini tempat-tempat rekreasi sudah sangat padat atau ful, “ Ujarnya.
“Oleh karena itu, Family Gathering KNPI akan dilakukan diawal januari tahun 2025,tujuannya juga sama mempererat hubungan.“ Katanya.
Menurut Fahrudin, jalannya suatu organisasi itu tergantung pada keaktifan pengurus KNPI itu sendiri.
“Bagi Saya, kegiatan olahraga seperti ini sangat penting untuk memperkuat internal pengurus,termasuk Komisi-Komisi yang ada di Organisasi KNPI, ” Tuturnya.
“Terakhir, Saya berharap kegiatan-kegiatan positif seperti ini juga bisa di dukung oleh Wali Kota Gorontalo terpilih. Insya allah dalam waktu dekat ini kita akan silaturahmi juga dengan Wali Kota terpilih, agar program-program KNPI Kota Gorontalo bisa di suport langsung oleh Pemerintah Kota Gorontalo, “ Pungkasnya.